artiliriklagu.com – Di Sore Hari Yang Lucu merupakan lagu dari musisi asal Bandung, Hal, yang dirilis pada 21 Februari 2025. Lagu ini menjadi karya terbaru Hal di tahun 2025, setelah sebelumnya merilis lagu Malang dan Bagaimana Bisa Seseorang.
Halim Wicaksono menulis lagu Di Sore Hari Yang Lucu sendiri di bawah label typeast record dan berkolaborasi dengan jebolan idola cilik, Videmarsha. Simak lirik dan makna lagu Di Sore Hari Yang Lucu dari Halstage bersama Videmarsha berikut ini.
Lirik lagu Di Sore Hari Yang Lucu dari Hal ft. Videmarsha menyoroti tentang momen kebersamaan yang sederhana tanpa perlu berbagai kejutan romantis dan distraksi oleh media sosial yang berlebihan.
Sebab esensi dari sebuah hubungan tidak terletak pada hal-hal material atau pencitraan di media sosial, melainkan pada kehadiran dan komunikasi yang tulus di di dalamnya.
Secara keseluruhan lagu ini mengajak kita untuk lebih menghargai momen bersama, keberadaan satu sama lain, dan merayakan cinta tulus yang apa adanya.
[Verse]
Di sore hari yang lucu
Kamu jauh aku masih di sini memandangimu
Matahari pun merayu
Cahayanya menyinari sebagian senyummu
[Chorus]
Tak perlu saturasi dari filter gadget
Atau caption rangkaian kata
Yang perlu berteman dengan sinyal di udara
Jangan lupa bahan pentingnya, kita
[Verse 2]
Kita pun membunuh waktu
Yang bergelayut menggantungkan rasa merindu
Merangkul dialektika
Tuan jarak menguap jadi indahnya romansa
[Chorus]
Tak perlu bunga-bunga dan kejutannya
Atau kencan dan rencananya
Yan perlu berdansa dengan seni berbicara
Jangan lupa bahan pentingnya
Tak perlu saturasi dari filter gadget
Atau caption rangkaian kata
Yang perlu berteman dengan sinyal di udara
Jangan lupa bahan pentingnya, kita
[Chorus]
Tak perlu saturasi dari filter gadget
Atau caption rangkaian kata
Yang perlu berteman dengan sinyal di udara
Jangan lupa bahan pentingnya, kita
Tak perlu bunga-bunga dan kejutannya
Atau kencan dan rencananya
Yan perlu berdansa dengan seni berbicara
Jangan lupa bahan pentingnya, kita