artiliriklagu.com – Terakhir Kali merupakan lagu dari band asal Jakarta, Wijaya 80, yang dirilis pada 6 Desember 2024. Sebuah band yang beranggotakan Ardhito Pramono, Erikson Jayanto, dan Hezky Joe.
Terakhir Kali yang sedang viral ini ditulis oleh Hezky Joe dan mengusung genre pop dengan sentuhan retro ala tahun 80-an. Simak lirik dan makna lagu Terakhir Kali dari Wijaya 80 berikut ini.
Arti dan Makna Lagu Terakhir Kali
Lirik lagu Terakhir Kali dari Wijaya 80 menceritakan tentang penderitaan seseorang yang menyimpan cinta dan tidak berani mengungkapkannya selama bertahun-tahun. Saat ini ia harus menerima rasa sakit yang menyakitkan sebab cinta yang ia jaga selama ini justru dimiliki orang lain.
Ia benar-benar menyesal dan bersedih karena mencintai seseorang yang tidak bisa dimiliki serta harus melihat pujaan hatinya bersama orang lain. Namun, walau cinta itu menyakitkan ia tetap merawat cinta tersebut dan menyimpannya di balik senyum dan canda tawa.
Lirik Lagu Wijaya 80 – Terakhir Kali
[Verse]
Telah lama aku menyimpan surat cinta ini
Surat cinta yang takkan pernah sampai pada dirimu
Hari ini aku sadari dukaku menahun
Tertimbun di balik senyum dan canda tawaku
[Pre-Chorus]
Tak ada patah hati yang sembuh di satu dan dua hari
Ku menjaga dirimu hanya untuk dimiliki yang lain
Sungguh tak ada cinta seperti ini
[Chorus]
Inikah kisah cinta yang kualami
Yang kucinta selama ini teruntuk dirimu di hatiku
Terlalu indah semua yang kualami yang kucinta selama ini
Izinkan diriku memelukmu terakhir kali
[Verse 2]
Hari ini aku sadari dukaku menahun
Tertimbun di balik senyum dan canda tawaku
[Pre-Chorus]
Tak ada patah hati yang sembuh di satu dan dua hari
Ku menjaga dirimu hanya untuk dimiliki yang lain
Sungguh tak ada cinta seperti ini
[Chorus]
Inikah kisah cinta yang kualami
Yang kucinta selama ini teruntuk dirimu di hatiku
Terlalu indah semua yang kualami yang kucinta selama ini
Izinkan diriku memelukmu terakhir kali
[Pre-Chorus]
Tak ada patah hati yang sembuh di satu dan dua hari
Ku menjaga dirimu hanya untuk dimiliki yang lain
Sungguh tak ada cinta seperti ini
[Chorus]
Inikah kisah cinta yang kualami
Yang kucinta selama ini teruntuk dirimu di hatiku
Terlalu indah semua yang ku alami yang kucinta selama ini
Izinkan diriku mеmelukmu
Inikah kisah cinta yang kualami
Yang kucinta selama ini teruntuk dirimu di hatiku
Tеrlalu indah semua yang ku alami yang kucinta selama ini
Izinkan diriku memelukmu terakhir kali