artiliriklagu.com – You’ll Be In My Heart merupakan lagu dari musisi asal Inggris, Phil Collins, yang kemudian dinyanyikan kembali oleh Nicole Zefanya atau penyanyi yang kerap disapa dengan nama NIKI.
You’ll Be In My Heart yang dirilis pada 18 Mei 1999 dan ditulis oleh Phil Collins di bawah label Walt Disney Records. Simak lirik terjemahan dan makna lagu You’ll Be In My Heart dari NIKI berikut ini.
Lirik lagu You’ll Be In My Heart dari NIKI menceritakan tentang dukungan, perlindungan, kasih sayang yang tidak tergoyahkan dari penyanyi kepada orang yang dicintainya, walau banyak rintangan yang menghadang hubungan mereka.
Meskipun hubungan mereka sering diragukan orang lain, penyanyi berharap agar kekasihnya tidak menghiraukan itu semua. Sebab ia berjanji akan selalu ada untuk mendukung dan menguatkan api cinta di antara mereka.
[Verse]
Oh, stop your cryin’, it’ll be alright
Jangan menangis, semua akan baik-baik saja
Just take my hand, hold it tight
Pegang tanganku, genggamlah yang erat
I will protect you from all around you
Aku akan selalu ada untuk menjagamu
I will be here, don’t you cry
Aku ada di sini, jangan menangis
[Verse 2]
For one so small, you seem so strong
Walau tubuhmu kecil, tapi kau begitu tangguh
My arms will hold you, keep you safe and warm
Tanganku akan memeluk, menjaga, dan menghangatkanmu
This bond between us can’t be broken
Ikatan di antara kita tak akan bisa putus
I will be here, don’t you cry
Aku ada di sini, jangan menangis
[Chorus]
‘Cause you’ll be in my heart
Karena kau akan selalu di hatiku
Yes, you’ll be in my heart
Ya, kau akan selalu di hatiku
From this day on, now, and forever more
Mulai hari ini, sekarang, dan selama-lamanya
You’ll be in my heart
Kau akan selalu di hatiku
No matter what they say
Tak peduli apa kata mereka
You’ll be here in my heart, always
Kau akan selalu di hatiku, selamanya
[Verse 3]
Why can’t they understand the way we feel?
Mengapa mereka tak mengerti yang kita rasakan?
They just don’t trust what they can’t explain
Mereka tak percaya apa yang tak bisa mereka jelaskan
I know we’re different, but deep inside us
Aku sadar kita berbeda, tapi jauh di lubuk hati
We’re not that different at all
Kita berdua tak jauh berbeda
[Chorus]
And you’ll be in my heart
Dan kau akan selalu di hatiku
Yes, you’ll be in my heart
Ya, kau akan selalu di hatiku
From this day on, now, and forever more
Mulai hari ini, sekarang, dan selama-lamanya
[Bridge]
Don’t listen to them
Jangan dengarkan mereka
‘Cause what do they know
Karena apa yang mereka tahu?
We need each other, to have, to hold
Kita saling membutuhkan, untuk bersama, dan saling menjaga
They’ll see in time, I know
Seiring waktu mereka akan mengerti
When destiny calls you
Saat takdir memanggilmu
You must be strong
Kau harus kuat
I may not be with you
Mungkin aku tak selalu bersamamu
But you’ve got to hold on
Tapi kau harus tetap bertahan
They’ll see in time, I know
Seiring waktu mereka akan mengerti
We’ll show them together
Kita akan tunjukkan pada mereka bersama-sama
[Chorus]
‘Cause you’ll be in my heart
Karena kau akan selalu di hatiku
Yes, you’ll be in my heart
Ya, kau akan selalu di hatiku
From this day on, now, and forever more
Mulai hari ini, sekarang, dan selama-lamanya
You’ll be in my heart
Kau akan selalu di hatiku
No matter what they say
Tak peduli apa kata mereka
You’ll be here in my heart, always, always
Kau akan selalu di hatiku, selamanya
[Outro]
Just look over your shoulder
Cukup menoleh ke belakangmu
Just look over your shoulder
Cukup menoleh ke belakangmu
Just look over your shoulder
Cukup menoleh ke belakangmu
Just look over your shoulder
Cukup menoleh ke belakangmu
I’ll be there, always
Aku akan ada di sana, selalu