artiliriklagu.com – Euphoria merupakan lagu dari musisi asal Amerika Serikat, Keshi, yang dirilis pada 13 September 2024. Lagu ini menjadi bagian dari album Requiem, bersama dengan lagu hits keshi lainnya seperti lagu Bodies dan Requiem.
Trek kesebelas dari album Requiem ini ditulis oleh Casey Luong, bersama dengan Patrick Smith, Elie Rizk, William Ambrose Kevany, Jack Samson, Louis Bartolini, Imad Royal. Berikut lirik terjemahan dan arti lagu Euphoria milik keshi.
Lirik lagu Euphoria dari keshi menceritakan tentang penyanyi yang teperdaya oleh daya pikat seseorang yang tidak baik untuknya, hingga membuatnya terjebak di dalam hubungan yang tidak sehat. Meski sudah jelas hanya dijadikan sebagai tempat pelarian, namun ia tetap kembali hanya demi sensasi dan kebahagiaan sesaat.
Penyanyi sudah benar-benar kecanduan dalam hubungan ini, di mana ia kesulitan untuk melepaskan diri karena ada kepuasan emosional yang tidak bisa ia dapatkan di tempat lain. Sehingga, walau sudah jelas tahu akan berakhir tidak baik, ia tetap memilih untuk menikmati racun itu bahkan rela berkorban untuk hubungan tersebut.
[Vese]
She’s toxic for the thrill of it
Dia adalah racun yang tak baik untukku
Bad news, but I’m into it, she’s all mine
Masalahnya adalah justru aku tertarik padanya
I chase that dragon all the time
Aku tahu ini hanya kesenangan sesaat
She knows how to reel me in
Tapi dia tahu persis cara mengendalikanku
Use me up and she’s gone again, oh, my
Memanfaatkanku dan menghilang begitu saja
I stick around just for the high
Aku pun bertahan hanya karena sensasinya
[Pre-Chorus]
Your touch is my favorite drug
Sentuhanmu membuatku candu
Fiending for a faded love
Dan rindu akan kehangatan cinta
I’m gone, all for you
Aku milikmu sepenuhnya
[Chorus]
Take me to euphoria, euphoria
Bawalah aku pada puncak kebahagiaan
I need you in my veins
Aku sangat membutuhkanmu
I crave the sweet escape of euphoria, euphoria
Aku mendambakan manisnya dari puncak kebahagiaan
I try to walk away
Kucoba untuk menjauh
‘Cause if I stay, you’ll be the death of me
Karena aku takut aku akan kehilangan jati diriku
[Verse 2]
I know there’s no such thing as a free ride
Aku tahu tak ada satu pun yang gratis di dunia ini
But when it comes to you, I’m down to pay the price
Tapi jika itu tentangmu, aku rela melakukan apa pun
Got me cut wide open, girl, I’m bleeding
Bahkan jika aku harus terluka dan berdarah-darah
I don’t know why I still need it
Entah mengapa aku tak bisa berhenti
So kiss me and put me to sleep tonight
Jadi cium dan tenangkanlah aku malam ini
[Pre-Chorus]
Your touch is my favorite drug
Sentuhanmu membuatku candu
Fiending for a faded love
Dan rindu akan kehangatan cinta
I’m gone, all for you
Aku milikmu sepenuhnya
[Chorus]
Take me to euphoria, euphoria
Bawalah aku pada puncak kebahagiaan
I need you in my veins
Aku sangat membutuhkanmu
I crave the sweet escape of euphoria, euphoria
Aku mendambakan manisnya dari puncak kebahagiaan
I try to walk away
Kucoba untuk menjauh
‘Cause if I stay, you’ll be the death of me
Karena aku takut aku akan kehilangan jati diriku
[Outro]
Euphoria, euphoria
Puncak kebahagiaan
I try to walk away
Kucoba untuk menjauh
‘Cause if I stay, you’ll be the death of me
Karena aku takut aku akan kehilangan jati diriku